Beberapa waktu yang lalu, tepatnya hari Minggu dan Senen, tanggal 17 dan 18 Oktober 2010, telah dilakukan aplikasi hipnoerapi untuk siswa Madrasah Tsanawiyah dan Madrasah Aliyah di PIM Mujahidin Bageng, Gembong, Pati, Jawa Tengah. Siswa di sekolahan yang terletak 16 km dari pusat kota ini memiliki keluhan kurangnya kepercayaan diri, bersikap kurang sopan, dan sebentar lagi akan berhadapan dengan Ujian Nasional. Mendengar hal itu, saya menyempatkan diri mengaplikasikan hipnoterapi untuk siswa-siswa tersebut.
Tercatat ada sekitar 60 orang siswa Madrasah Tsanawiyah dan 50 siswa Madrasah Aliyah yang mengikuti kegiatan ini. Ada dua tahap yang dilaksanakan untuk aplikasi hipnoterapi ini. Pertama adalah presentasi yang mengambil topik "Remaja yang Baik dan Penuh Cita-Cita". Presentasi ini dilakukan agar masing-masing peserta memiliki gambaran tentang remaja yang baik dan remaja yang penuh cita-cita. Tujuannya adalah membuat mindframe terlebih dahulu pada masing-masing peserta agar proses hipnoterapi mudah dilakukan.
Setelah peserta memiliki gambaran tentang remaja yang baik dan remaja yang penuh cita-cita, diharapkan alam bawah sadar peserta terbawa menuju perubahan untuk selalu lebih baik dan lebih baik lagi. Ketika mindframe alam bawah sadar peserta telah terbentuk, mental peserta direlaksasi dan suggesti dimasukkan pelan-pelan.
Hasil yang didapatkan sangat mengejutkan guru yang mendampingi aplikasi tersebut. Semangat yang membara terlihat dari setiap mata peserta. Semangat untuk mencapai cita-cita dan harapan dengan kerja keras dan pantang menyerah. Demikian juga sikap santun yang diperlihatkan setelah peserta menjalankan hipnoterapi tersebut. Yang tadinya kurang sopan sekarang berubah menjadi lebih sopan, tutur kata yang diucapkan juga cenderung lebih halus dan kerjasama antara siswa dalam belajar semakin erat.
Bravo MTs. & MA Mujahidin Bageng. Semoga hipnoterapinya bermanfaat....!!!
No comments:
Post a Comment